Pesawat Susi Air yang terbakar dipantau dari udara (Foto:Istimewa) |
SALAM PAPUA (TIMIKA) - Pesawat Susi Air register PK-BVY dikabarkan terbakar di lapangan terbang (Lapter) Distrik Paro, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, sekitar pukul 09.12 WIT, Selasa (7/2/2023).
Informasi yang berhasil dihimpun media ini bahwa pesawat yang dipiloti Captain Phillips tersebut terbang dari Bandara Mozes Kilangin Timika menuju Lapter Paro sekitar pukul 06.17 WIT membawa enam penumpang termasuk pilot dengan total muatan seberat 452 Kg.
Direskrimum Polda Papua, Kombes Pol Faizal Ramadhani membenarkan adanya insiden tersebut. Pihaknya pun sementara mencari informasi guna memastikan kondisi pilot dan penumpang.
“Iya benar, ada pesawat terbakar. Kita masih cari tahu kondisi pilot dan penumpang,” ungkapnya saat dikonfirmasi via telepon.
Wartawan : Acik
Editor : Jimmy
from SALAM PAPUA Pesawat Susi Air PK-BVY Terbakar di Distrik Paro Kabupaten Nduga - Berita Harian Teratas