Bupati Mambra Ajak Semua Pihak Bersatu Bangun Daerah - Berita Harian Teratas

Bupati Mambra Dorinus Dasinapa, A.KS, S.Sos saat menyampaikan pidato akhir tahun, Sabtu (30/12)
Jayapura, Dharapos.com
Pemerintah Kabupaten Mamberamo Raya (Mambra) hadir untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Karena itu, demi komitmen dan semangat pelayanan tersebut maka Pemerintah dan masyarakat harus bersatu.

“Dengan semangat persatuan sajalah maka kita dapat memindahkan seberat apapun beban yang kita pikul,” tegas Bupati Mambra Dorinus Dasinapa, A.KS, S.Sos saat menyampaikan pidato akhir tahun, Sabtu (30/12) di Jayapura.

Untuk itu selaku Kepala daerah, dirinya menghimbau kepada semua pihak agar menyingkirkan pemikiran-pemikiran yang sempit, arogan, intimidasi dan saling curiga sembari mengajak untuk jalan bersama dan bergandengan tangan dalam satu irama terwujudnya kemajuan daerah ini.

Pada pidato tersebut, Bupati juga memberikan beberapa gambaran terkait dengan program-program yang telah dilakukan selama 2017 sejak resmi memegang tampuk kepemimpinan Kabupaten Mambra dan yang nantinya akan dilakukan selama lima tahun ke depan.

Lanjutnya, dalam kepemimpinan bersama Wakil Bupati Mambra, Jakobus Britay, banyak hal yang telah dilakukan terutama program-program yang bersentuhan langsung dengan kepentingan hajat hidup orang banyak.

“Pada tahap pertama kepemimpinan saya bersama saudara Wakil Bupati hingga menjelang tahun
kedua, kita masih melakukan penataan birokrasi karena dengan birokrasi yang tertata secara baik, bersih dan berkinerja tinggi maka akan memperlancar pelayanan kepada masyarakat di berbagai sektor,” tandas Bupati.

Komitmen Pemkab Mambra, lanjut dia, adalah untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih, transparan dan akuntabel.

Hal itu dinyatakan dengan terus melakukan pembenahan melalui pengawasan guna mengurangi tingkat kebocoran terhadap pengelolaan keuangan daerah baik yang bersumber dari APBD maupun APBN pada masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD).

Bahkan untuk mengefektifkan pengawasan, Pemkab Mambra juga bekerja sama dengan Badan
Pemeriksaan Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Papua dan juga pelaksanaan rencana aksi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang Intens dilakukan beberapa bulan terakhir ini.

Selain itu, penguatan terhadap kapasitas Aparatur Pengawasan Intern Pemerintah serta pendampingan penyusunan rencana aksi tindak lanjut hasil pemeriksaan BPK RI dan strategi menuju opini WDP.

Pada momen pidato akhir tahun ini juga Bupati menyampaikan beberapa program dan kegiatan yang telah dilakukan bahkan yang akan dilakukan khususnya yang berkaitan dengan pembangunan infrastruktur.

(Har)


from Berita Papua Bupati Mambra Ajak Semua Pihak Bersatu Bangun Daerah - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==