Wali Kota Resmi Buka Kirab Damai dan Canangkan Hari Natal 2017 - Berita Harian Teratas

Wali Kota DR. Benhur Tomi Mano, MM saat melepas peserta kirab ditandai dengan pemukulan tambur
Jayapura, Dharapos.com
Wali Kota DR. Benhur Tomi Mano, MM secara resmi membuka Kirab Damai dan Pencanangan Natal Pemerintah kota, TNI, Polri dan masyarakat Kota Jayapura Tahun 2017 berlangsung di Taman Yos Sudarso (Imbi), Jumat (1/12).

Pencanangan Natal kali ini mengusung tema “Gema Natal Menerangi Port Numbay”.

Untuk diketahui, kegiatan pencanangan Hari Natal ini ditandai dengan aksi long march Wali Kota bersama seluruh lapisan masyarakat setempat yang dimulai dari depan GOR Waringin APO dan finis di Taman Imbi.

Adapun kegiatan pendukung pencanangan Natal Pemkot juga dilakukan lomba menghias pohon Natal dari bahan daur ulang sampah dan lomba membuat pondok Natal di seluruh distrik yang ada di Kota Jayapura.

Sementara itu, pantauan Beritapapua. Dharapos.com pada kegiatan tersebut mengapresiasi antusias seluruh umat beragama di Kota Jayapura terhadap kegiatan ini.

“Hari ini kita semua umat beragama yang adalah ciptaan Tuhan berkumpul di titik nol pusat Kota Jayapura untuk melakukan kirab damai dan pencanangan Natal. Dan hari ini saya memberikan apresiasi kepada saudara-saudara kita umat Muslim yang hadir untuk mengikuti kegiatan ini sebagai wujud toleransi umat beragama yang kita inginkan bersama di kota ini,” pujinya.

Wali Kota bersama, Wakil Wali Kota dan unsur Muspida terlibat mengikuti kirab 
Lebih lanjut Benhur menjelaskan, sebagai umat ciptaan Tuhan bahwa semua umat adalah sama di mata Tuhan.

“Olehnya itu, kita harus saling merendakan diri antara satu dan lainnya, maka saya yakin Tuhan akan melimpahkan berkat bagi Kota ini,” imbuhnya.

Dimana melalui Gereja dan Mesjid sebagai sarana untuk beribadah sebagai sarana untuk mempertebal keimanan sesuai dengan ajaran agama masing-masing.

“Hidup ini bukan asal jadi saja menurut apa yang kita kehendaki dan ingini, tetapi Tuhan menempatkan kita di dunia ini agar saling menghormati dan menghargai agar tercipta suasana yang harmonis sesuai dengan moto Kota Jayapura Satu Hati Membangun Kota Demi Kemulian Tuhan,” dorongnya.

Selanjutnya, pria yang akrab di sapa BTM ini berpesan bagi umat Kristen Protestan, Katolik dan seluruh umat dari berbagai denominasi Gereja yang ada di Papua khususnya Kota Jayapura agar membuka pintu hati dan menyucikan diri masing-masing untuk menerima Yesus Kristus Putra Natal diri masing-masing.

(Har)


from Berita Papua Wali Kota Resmi Buka Kirab Damai dan Canangkan Hari Natal 2017 - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==