Seleky: Pelantikan Pejabat Eselon III dan IV Bursel Segera Dilakukan - Berita Harian Teratas

BERITA MALUKU. Proses pelantikan pejabat struktural Eselon III dan IV di lingkup Pemerintah Kabupaten kabupaten Buru Selatan (Bursel) segera dilakukan.

“Kita hanya tinggal mencari waktu tepat, kalau tak ada halangan akhir November pelantikan pejabat eselon II dan IV,” ungkap Wakil Bupati Bursel, Ayub Seleky, Senin (26/11/2018).

Menurutnya, seluruh persiapan penentuan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan menduduki kedua jabatan tersebut di dinas dan badan di lingkup pemerintah daerah setempat telah rampung.

“Persiapan pelantikan Eselon III dan IV sudah rampung tinggal menunggu waktu pelantikan saja,” sebut Seleky.

Pelantikan ini kata Seleky, karena ada penyesuaian-penyesuaian sehubungan dengan dilakukannya proses kenaikan pangkat ASN yang jatuh pada bulan Oktober 2018 kemarin. Lanjutnya, untuk mengisi jabatan-jabatan yang masih kosong terutama pada tataran eselon itulah yang menjadi pertimbangan.

Seleky mengaku lambatnya pelantikan kepada para pejabat Eselon III dan IV bukan disengajakan namun ada mekanisme sesuai aturan yang berlaku. Salah satu pertimbangan itu seperti yang disampaikan menyangkut proses kenaikan pangkat dan lainnya sebagainya.

"Ini yang menjadi salah satu pertimbangan kita bukan disengajakan sehingga terkatung-katung, tapi aturan yang kita kedepankan,” jelasnya.

Wakil Bupati dua periode ini dengan tegas memastikan di akhir tahun ini pelantikan kepada pejabat Esolon III dan IV di lingkup Pemkab Bursel akan dilakukan.

“Saya pastikan pelantikan tetap dilakukan dalam tahun ini,” tandasnya. (AZMI)


from Berita Maluku Online Seleky: Pelantikan Pejabat Eselon III dan IV Bursel Segera Dilakukan - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==