Kaca pintu bagian depan Venue Aeromodelling yang sudah pecah.(Foto-SAPA/Acik) |
SAPA (TIMIKA)- Kondisi Venue Aeromodelling di Jalan Poros SP5, Timika, Ibu Kota Kabupaten Mimika, Papua yang digunakan saat PON XX Papua, tahun 2021 lalu saat ini sangat memprihatikan.
Venue Aeromodelling di Jalan Poros SP5, Timika, Papua, dengan kondisi mulai rusak, tidak terawat.(Foto-SAPA/Acik) |
“Kalau sore hari di sini banyak orang olahraga, belajar setir mobil dan sepeda motor. Kalau malam itu jadi tempal berkumpul orang mabuk,” ungkap Beni, warga yang berdomisili tidak jauh dari Venue Aeromodeling, kepada Salam Papua, Jumat (21/1/2022).
Ketua Harian KONI Mimika, Cesar Avianto Tunya saat dikonfirmasi terkait hal ini mengatakan saat ini belum ada petunjuk pasti untuk pengawasan semua venue yang ada di Timika.
Namun, mengingat venue-venue itu dibangun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika maka kewenangan penunjukan pengelola adalah Pemerintah.
“Venue itu kewenangan pemerintah, dimana saat pelaksanaan PON diserahkan ke PB PON. Sampai sekarang belum ada petunjuk terkait siapa yang mengelola venue-venue itu,” kata Cesar saat dihubungi Salam Papua tadi siang via telepon seluler.
Menurutnya pada Desember 2021 saat semua kegiatan PB PON sudah berakhir, berarti semua venue diserahkan kembali ke Pemkab Mimika. Namun, ia meyakini ke depannya akan ada anggaran dari Pemkab Mimika untuk mengelola venue-venue yang ada. “Nanti kalau ada petunjuk untuk perosalan ini, berarti akan kita rilis lagi kejelasannya seperti apa,” kata Cesar (Acik)
from SALAM PAPUA Kondisi Venue Aeromodelling di SP5 yang Digunakan saat PON Papua Memprihatinkan - Berita Harian Teratas