RSUD Mimika akan Bangun Helipad untuk Mempermudah Proses Evakuasi Pasien - Berita Harian Teratas

Ilustrasi helipad
(Foto: Istimewa)
SALAM PAPUA (TIMIKA) - Pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mimika akan membangun helipad untuk mempermudah proses evakuasi pasien.

Direktur RSUD Mimika, Dokter Antonius Pasulu mengatakan telah disediakan lahan disekitar gedung Instalasi Rawat Darurat (IRD) sebagai lokasi pembangunan helipad.

"Banyak pasien dari wilayah pegunungan yang dirujuk ke Timika dan biasanya dievakuasi menggunakan helikopter sehingga kita pelru bangun helipad untuk mempermudah proses evakuasi," ujar Anton.

Ia menyebutkan dengan adanya helipad pasien tidak perlu lagi diturunkan di Bandara Internasional Mozes Kilangin Timika kemudian dibawa lagi ke RSUD Mimika menggunakan mobil karena itu akan memakan waktu lebih lama.

"Kalau pasien diturunkan dari helikopter langsung di lingkungan rumah sakit maka penanganan medis lebih cepat dilakukan," ujarnya.

Wartawan: Jefri Manehat
Editor: Yosefina


from SALAM PAPUA RSUD Mimika akan Bangun Helipad untuk Mempermudah Proses Evakuasi Pasien - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==