Rangkaian Natal KBUMN dan BUMN di Timika, Ratusan Paket Makanan Bergisi Dibagikan untuk Bumil dan Balita - Berita Harian Teratas

Vice President Community Development PTFI, Nathan Kum saat menyerahkan paket makanan tambahan bergizi bagi Bumil di Distrik Mimika Timur. (Foto:Salampapua.com/Evita)

SALAM PAPUA (TIMIKA)
- Kementrian Badan Usaha Milik Negara (KBUMN) RI dan 16 BUMN di Kabupaten Mimika gelar  pelayanan kesehatan berupa pemberian makanan tambahan bergizi bagi Ibu hamil (Bumil) dan Balita, serta penyerahan paket sembako di Distrik Mapurjaya, Limau Asri SP5 dan Bhintuka SP13.

Layanan kesehatan ini sebagai bakti sosial program CSR yang diwajibkan oleh KBUMN RI dalam rangka perayaan natal bersama yang akan digelar secara daring bagi seluruh regional nasional,tanggal 14 Januari 2023.

Perwakilan BUMN Regional Mimika, dalam hal ini Vice Presiden Community Development PT Freeport Indonesia (PTFI), Nathan Kum mengatakan bahwa  untuk Natal bersama tahun 2022,  PTFI dan BRI yang menjadi pelaksana program CSR ,sehingga  diharapkan  tahun berikutnya BUMN lain bisa terlibat ataupun menjadi koordinator pelaksanaan program-program BUMN selanjutnya yang tentunya bersentuhan langsung dengan masyarakat.

“Saya juga berharap Program CSR ini bisa berjalan dengan lancar hingga berakhir di tanggal 14 Januari nantinya,” ujar Natan saat membuka kegiatan penyerahan bantuan paket layanan kesehatan di Puskesmas Mapurjaya, Distrik Mimika Timur, Rabu (28/12/2022).

Perwakilan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Dinkes Mimika, Leni Silas mengaku bahwa Pemkab  sangat mengapresiasi Program CSR ini yang mengutamakan pemberian gizi kepada masyarkat. Ia berharap dengan Program CSR ini bisa menurunkan angka gizi buruk di Timika.

“Semoga ini sebagai langkah awal dari yang kecil, agar di tahun-tahun berikutnya menjadi lebih besar. Dengan adanya program dari CRS ini masyarakat mengetahui ada kepedulian dari semua insan termasuk seluruh BUMN yang ada di Timika,” ujar Leni.

Selanjutnya, Kepala Distri Mimika Timur, Bakri Athoriq mengaku bahwa di Distrik Mimika Timur  masih banyak kasus stunting. Dengan demikian, diharapkan adanya program CSR BUMN melalui pelayanan kesehatan ini dapat menurunkan angka stunting di Timika, khususnya di Distrik Mimika Timur.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada BUMN yang memperhatikan masyarakat. Kita tidak  menilai besar ataupun kecilnya bantuan yang diterima, tapi kita lihat dengan hasilnya yang sangat berkesan untuk masyarakat kita,” ujarnya.

Pantauan Salampapua.com, pemberian makanan tambahan bergizi bagi Bumil dan Balita, serta penyerahan paket sembako ini juga di berikan secara simbolis untuk Bumil dan Balita di Puskesmas Bhintuka, SP13 dan Puskesmas Limau Asri di SP5, selanjutnya akan dibagikan secara serentak di  dua Puskesmas tersebut.

Wartawan:Vita

Editor: Acik



from SALAM PAPUA Rangkaian Natal KBUMN dan BUMN di Timika, Ratusan Paket Makanan Bergisi Dibagikan untuk Bumil dan Balita - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==