Foto bersama acara Perayaan Natal Kerukunan Keluarga Fak-Fak di Kabupaten Mimika (Foto:salampapua.com/Evita) |
SALAM PAPUA (TIMIKA) – Ikatan Kerukunan Keluarga Fak-Fak (IKKF) Kabupaten Mimika menggelar perayaan Natal 2022 bersama, yang dilaksanakan di Graha Eme Neme Yauware Timika, Papua Tengah, Sabtu (14/1/2023).
Natal Bersama yang mengangkat sub tema “Melalui Perayaan Natal Kerukunan Keluarga Fak-Fak Kabupaten Mimika Kita Tingkatkan Rasa Persaudaraan Dan Semangat Satu Tungku Tiga Batu” tersebut dihadiri Plt Bupati Mimika Johannes Rettob.
Johannes Rettob dalam sambutannya mengaku bangga dapat dalam perayaan Natal IKKF.
“Saya senang dan bangga sekali bisa hadir di perayaan Natal ini, dengan acara seperti ini kita bisa saling bersilaturahmi,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan dengan sub tema yang diangkat sangat berarti sekali bagi semua kerukunan yang berbeda-beda tapi satu tujuan dengan semangat yang sama.
“Pesan ini memang selalu kita dengar, tapi dengan pesan seperti ini kita yang berbeda-beda tapi selalu maju bersama membangun, dan menjaga nama baik kerukunan,” tuturnya.
John menambahkan bahwa semua kerukunan keluarga Fak-Fak harus selalu lebih maju, lebih kompak dan lebih bersemangat.
“Semangat seperti inilah yang harus kita contohkan kepada semua kerukunan di Timika, siap membangun Kabupaten Mimika bersama-sama dengan Pemerintah,” ungkapnya.
Wartawan: Evita
Editor: Jimmy
from SALAM PAPUA Kerukunan Keluarga Fak-Fak di Mimika Gelar Perayaan Natal Bersama - Berita Harian Teratas