Kepala Suku Mee Dituntut Tegakkan Keadilan dan Kebenaran

Kepala Suku Besar Mee Wilayah Adat Meepago Se-Papua Nus Gobay Terima Anak Panah Sebagai Resmi Dilantik Foto : MK/KM

JAYAPURA,KABARMAPEGAA.com--Kepala suku besar Mee Wilayah adat Meepago Se-Papua dituntut menegakkan keadilan dan kebenaran dan menanggapi berbagai persoalan yang terjadi diatas tanah papua. 

Hal tersebut diungkapkan Pdt Jack Ikomou saat melantik Nus Gobay sebagai kepala suku besar Mee di gedung aula Audotorium Universitas Cenderawasih (Uncen) Jayapura,Papua Selasa (11/08/2017).

“Saya patut sertakan melalui hukum adat dan hukum pemerintah saya akan menjalankan sesuai mandat yang di berikan serta bertakwa dan menjungjung Tinggi mejalankan amanat,” sikap perjanjian di bacakaan oleh Pdt.Jack Ikomou dan diikuti oleh seluruh kepala suku Mee.

 “Pelantikan atau pengambilan sumpah janji ini merupakan sebagai tanda dimulainya tugas seoarang kepala suku untuk menegakkan keadilan demi memperjuangkan budaya daerah khusunya di wilayah meepago ,” kata Pdt.Jack Ikomou.

Ia mengatakan, mementingkan akan memegakan keadilan dan kebenaran demi suku mee.dalam melayani suku besar dan pada masalah masalah besar maka itu, saya melantik  didalam nama Tuhan.

Selain itu, lanjut dia, kepala suku juga dituntut untuk menyelesaikan permasalahan aktual antara lain yakni,tanah adat masyarakat maupun berbagai masalah HAM diatas tanah papua.

Sementara itu,Kepala suku mee Nus Gobay mengatakan,suku mee sudah mengabdi di tanah tabi.

“Masyarakat Suku Mee dari dulu sudah mengabdi di tanah tabi,”katanya.

Ia pun, mengucapkan terimakasih kepada masyarakat suku mee yang telah di mandatkan untuk menjadi kepala suku besar mee wilayah adat Meepago Se-Papua.



Pewarta : Orgenes Bunai

Editor    : MPP
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==