Bupati Mambra, Dorinus Dasinapa, A.Ks, S.Sos |
Bormeso, Dharapos.com
Dalam waktu dekat, bakal dilakukan perombakan pimpinan pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten Mamberamo Raya (Mambra).
Bupati Dorinus Dasinapa, A.Ks, S.Sos dalam pernyataannya menegaskan bahwa kebijakan perombakan birokrasi tersebut harus dilakukan pihaknya dalam rangka meningkatkan kinerja di bidang tata kelola pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat.
“Keputusan ini merupakan kewenangan Bupati, sehingga sebelum penyerahan DPA maka saya akan rombak birokrasi dengan posisi Pelaksana Tugas (Plt, red), apapun alasannya,” tegasnya, saat dikonfirmasi, Senin (2/1/2018).
Jika sudah ada Plt. Kepala Dinas, barulah DPA Tahun Anggaran 2018 diserahkan.
“Dan rencananya akan dilakukan pada bulan ini,” sambung Bupati.
Terkait perombakan birokrasi, Bupati tidak menyinggung OPD mana saja yang akan dirombak, tapi yang jelas kebijakan yang dilakukan ini demi kepentingan rakyat.
“Saya membutuhkan pimpinan OPD yang mempunyai Inovasi, karena apa yang dilakukan tersebut hanya untuk kepentingan rakyat,” kembali tegasnya seraya mengingatkan bahwa pergantian ini bukan karena kepentingan politik namun semata dilakukan untuk kepentingan rakyat.
Bupati bahkan menyinggung saat melantik pimpinan OPD beberapa waktu lalu, lawan-lawan politik pun diberikan jabatan.
“Jadi, saya ini tidak pernah punya dendam politik dan saya menjadi Bupati bukan karena politik namun saya dipercayakan oleh Tuhan menjadi pemimpin di daerah ini,” tukasnya.
(Har)
from Berita Papua Waktu Dekat, Bupati Mambra Rombak Birokrasi - Berita Harian Teratas