Personil Lantamal IX Ikuti Sosialisasi Project Bank Sampah - Berita Harian Teratas

AMBON - BERITA MALUKU. Bertempat di gedung Dr. J. Leimena Markas Komando Lantamal IX siang itu 200 Personil Lantamal IX terima Sosialisai Project Bank Sampah dari ibu Listia, Beliau adalah koordinator Nature Community Kota Ambon. Sosialisasi ini bertujuan agar lingkungan Markas Komando Lantamal IX semakin bersih dan sehat, Senin (23/12/2019)

Bila suatu Bank biasanya bergerak di bidang perbankan dan subjeknya adalah uang, maka Project bank sampah ini lahir karena adanya  kemiripan dengan system dari perbankan. Bank sampah memiliki managemen tak ubah halnya seperti bank pada umumnya. Namun bukan uang yang di tabung melainkan sampah. Kita menyebutnya bank sampah karena merupakan perpaduan antara Perbankan, Buku rekening, Sampah itu sendiri.

Dengan konsep menabung Project ini Selain penyelamatan lingkungan juga akan mendatangkan rejeki pada anggotanya. Bila biasanya warga bayar retribusi per bulannya untuk biaya angkut sampah, maka ini sebaliknya dengan sampah yang kita tabung kita akan mendapatkan imbalan berupa uang.

Diatur dalam UU No.18 Tahun 2008 dan Peraturan pemerintah RI No.81 Tahun 2012 Penanganan sampah wajib dilakukan individu dan produsen sesuai perannya, hal ini dibutuhkan sinergi dan krjasama yang baik terkait pengolahan sampah. Jadi Selain penyelamatan lingkungan konsep menabung juga bias mendatangkan Rupiah, tutur ibu Listia selaku moderator dan koordinator Nature Community Kota Ambon.

Turut hadir Aspers Danlantamal IX, Dandenma Lantamal IX, Kadiskes Lantamal IX, Pjs Kadispotmar, Pjs Kadispen Lantamal IX, Para Pamen Lantamal IX, Pama Lantamal IX, Bintara Lantamal IX, Tamtama Lantamal IX. dan PNS Lantamal IX, Serta 5 Angota dari Nature Community Ambon. (DISPEN LANTAMAL IX)



from Berita Maluku Online Personil Lantamal IX Ikuti Sosialisasi Project Bank Sampah - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==