AMBON - BERITA MALUKU. Ketua DPRD Maluku, Lucky Wattimury meminta dukungan seluruh elemen masyarakat di bumi seribu pulau ini untuk menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Natal 25 Desember 2020 dan Tahun Baru 1 Januari 2021.
"Dalam dunia minggu kedepan sudah memasuki Natal dan Tahun Baru, bahkan sekarang ini umat Kristiani sementara melaksanakan minggu-minggu adventus. Untuk itu, tugas kita bersama bagaimana menjaga ketertiban dan keamanan saat ini," pinta Wattimury, kepada awak media diruang kerjanya, Selasa (15/12/2020).
Dikatakan, dalam kunjungan Kapolda, Irjen Pol Refdi Andri, beberapa hari lalu, telah memberikan penjelasan prioritas penanganan situasi menjelang Natal dan Tahun Baru, mulai dari teknis penanganan berapa personil.
Karena itu, dirinya menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk Polri dan TNI, menciptakan situasi kamtibmas dalam masyarakat yang selalu aman, dan kondusif.
"Ketertiban dan keamanan jelang Natal dan Tahun Baru tidak hanya menjadi tanggungjawab TNI dan Polri, Pemerintah, tetapi seluruh komponen masyarakat," cetusnya.
Dirinya berharap kepada tokoh agama, organisasi kemasyarakatan Pemuda, Lembaga kemasyarakat lain termasuk tokoh adat, untuk saling berkoordinasi, bersingeri untuk dapat memainkan peran yang konstruktif, dalam rangka menciptakan masyarakat tertib, aman dalam menghadapi Natal dan Tahun Baru.
Dengan demikian, seluruh masyarakat bisa melewati tahun ini dengan baik, tanpa ada nganguan apapun.
Karena diketahui, ungkap Wattimury beberapa waktu lalu, terjadi gangguan antar kelompok. Hal ini tentu menjadi pengalaman, sehingga tidak terulang kembali.
Untuk itu, sebagai pimpinan wakil rakyat, ia menaruh harapan bersama TNI dan Polri untuk menciptakan suasana yang kondusif di tengah masyarakat merayakan akan merayakan Natal dan Tahun Baru.
from Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Jelang Natal, Wattimury Minta Dukungan Elemen Masyarakat - Berita Harian Teratas