SAPA (TIMIKA) - Sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu (SKPT) Kabupaten Mimika terus mengalami kemajuan dan perkembangan yang pesat.
Hal tersebut diungkapkan Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Artati Widiarti saat meninjau langsung SKPT Mimika, Jumat (25/6/2021).
Artati melihat dengan berjalannya waktu SKPT Mimika terus mengalami kemajuan yang begitu cepat dan berkembang pesat.
"Kita berharap ini bisa menjadi tulang punggung perekonomian masyarakat pesisir. Dan kita berharap masyarakat bisa sejahtera dan sehat, artinya hasil tangkap tidak hanya untuk dijual tetapi juga untuk dikonsumsi," ungkap Artati.
Dia mengatakan, tahun ini KKP kembali membantu Dinas Perikanan untuk membangun pabrik es dengan kapasitas 15 ton.
"Kita sih berharap dengan adanya pabrik es itu masyarakat tidak jauh lagi untuk mencari es, dan bisa menjamin mutu hasil laut yang lebih baik," katanya.
Dirjen PDSPKP itu juga berharap Pemerintah Kabupaten Mimika melalui Dinas Perikanan dapat menarik investor untuk membangun industri pengolahan di wilayah PPI, sehingga SKPT Mimika tidak hanya menampung ikan dan menjual ke daerah lain, tapi bisa mengolah hasil tangkap masyarakat.
Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Mimika, Lientje Siwabessy menegaskan bahwa semenjak PPI menjadi Sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu, sektor perikanan di Kabupaten Mimika berkembang sangat cepat.
"Jadi pertama-tama kami berterima kasih kepada bapak Bupati Mimika yang selalu mendukung sektor perikanan, apalagi selalu didukung oleh KKP dan dampaknya sangat luar biasa. Banyak fasilitas yang telah dibangun untuk mendukung SKPT, yakni Cold Storage, TPI, Pelabuhan Apung bagi nelayan dengan kapal kecil, dan sekarang mau bangun lagi Pabrik es dengan kapasitas 15 ton," ujar Lientje. (Jefri Manehat)
from SALAM PAPUA Kementerian Kelautan dan Perikanan Nilai SKPT Mimika Berkembang Pesat - Berita Harian Teratas