Peringati HANI 2021, BNN Butuh Peran Masyarakat Perangi Narkotika - Berita Harian Teratas

Foto bersama BNN dan stakeholder di Mimika pada peringatan hari anti narkotika internasional (HANI) 2021 (Foto:SAPA/Jefri)

SAPA (TIMIKA) - Kepala Badan Nasional Narkotika (BNN) Kabupaten Mimika, Kompol Mursaling mengatakan, dalam memerangi peredaran Narkotika yang semakin meluas BNN membutuhkan keterlibatan semua elemen masyarakat.

Hal ini disampaikan Kompol Mursaling pada momen peringatan hari anti narkotika internasional (HANI) 2021 dengan tema Perang melawan narkoba  (War for Drugs) di Era Pandemi Covid-19 menuju Indonesia Bersinar, Senin (28/6/2021).

Peredaran narkotika di Mimika merupakan tugas besar bagi BNN, untuk itu BNN terus melakukan sosialisasi, edukasi, dan pemetaan secara dini agar masyarakat tidak menyalahgunakan narkoba yang dapat mengakibatkan kecanduan dan berakibat pada gangguan kesehatan, serta berujung pada tindakan hukum.

"Masyarakat kita harus terus diedukasi sehingga tidak ada penyalahgunaan narkoba yang berdampak pada (permasalahan) sosial, kesehatan dan Hukum," ungkap Mursaling.

Selain berkoordinasi dan bersinergi bersama semua stakeholder, BNN juga melakukan proses pemetaan, proses penyidikan dan penyelidikan untuk mengetahui peredaran Narkoba secara dini.

"Tidak hanya melakukan pemetaan, edukasi, kita juga melakukan rehabilitasi kepada para pengguna dan para pecandu narkoba," terangnya.

Dia menyebut ada 3 jenis narkotika yang beredar luas di Kabupaten Mimika, yakni narkotika jenis sabu-sabu, ganja dan tembakau sintesis.

Dia juga mengapresiasi semua pihak yang mau peduli membantu dalam memerangi narkotika di Kabupaten Mimika.

"Kita juga berharap kepada semua masyarakat, jika mengetahui adanya penyalahgunaan narkotika di lingkungan sekitar agar dapat melaporkan kepada pihak yang berwenang yakni BNN dan Kepolisian dalam hal ini Satres Narkoba Polres Mimika, atau ada orang tua yang mengetahui anaknya kecanduan narkoba segera melaporkan kepada BNN untuk dilakukan rehabilitasi," ujarnya.

Di tempat berbeda melalui tayangan secara virtual, Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin dalam sambutannya pada peringatan HANI 2021 ini mengapresiasi atas kinerja BNN.

Ia mengungkapkan BNN telah banyak menorehkan prestasi dalam melindungi hak hidup masyarakat, serta menyelamatkan masyarakat dari peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba. (Jefri Manehat)



from SALAM PAPUA Peringati HANI 2021, BNN Butuh Peran Masyarakat Perangi Narkotika - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==