Jalan Budi Utomo Timika Masih Satu Arah - Berita Harian Teratas

Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Mimika Frangki Taco (Foto:salampapua.com/Evita)

SALAM PAPUA (TIMIKA) – Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Mimika Frangki Taco mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan rapat internal dan diputuskan untuk sementara jalan Budi Utomo Mimika tetap satu arah.

“Jadi berdasarkan usulan pada Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan DPRD Mimika (yang lalu), mereka mengharapkan kembali ke dua jalur, sementara hasil rapat (internal) kemarin kami masih menetapkan satu arah karena pertimbangan teknis, dimana memang kapasitas jalan terbatas yang bisa menimbulkan kemacetan serta berbahaya untuk pengguna jalan, sebab beberapa pengusaha di (jalan) Budi Utomo tidak memiliki lahan parkir, sehingga parkir di badan jalan,” ujarnya saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Jumat (17/2/2023).

Menurut Frangki, pihaknya telah melakukan evaluasi bersama pimpinan daerah untuk sama-sama mencari jalan keluar atas usulan mengembalikan jalan Budi Utomo menjadi dua jalur.

“Kami sudah evaluasi bersama Pak Sekda Senin kemarin. Dalam rapat itu banyak masukan dari DPRD, Kasat Lantas, dan dari perwakilan Satpol PP,” ujarnya.

Hasil evaluasi tersebut, lanjut Dia, akan dibawa ke DPRD untuk keputusan finalnya.

Sambil menunggu, Dinas Perhubungan terus melakukan sosialisasi kepada para pedagang dan pengguna jalan serta memasang kembali rambu-rambu jalan di jalan Budi Utomo.

“Makanya ada beberapa rambu yang kami harus pasang lagi seandainya mau dua arah. Tinggal tunggu pimpinan bertemu lagi dengan DPRD bagaimana keputusannya nanti,” tutupnya.

Wartawan: Evita

Editor: Jimmy



from SALAM PAPUA Jalan Budi Utomo Timika Masih Satu Arah - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==