Ketua Ikatan Keluarga Siri Sori Serani, Ny. L. Rattu/Holle, saat menyampaikan sambutan pada momen perayaan Natalyang digelar, Selasa (19/12) |
Perayaan Natal diharapkan dapat menghadirkan suka cita dan damai sejahtera Kristus demi terwujudnya kasih persaudaraan.
Harapan tersebut disampaikan Ketua Ikatan Keluarga Siri Sori Serani (SSS), Ny. L. Rattu/Holle, saat momen perayaan Natal yang digelar, Selasa (19/12).
Natal yang digelar ini mengangkat tema “Hendaklah Damai Sejahtera Kristus Memerintah Dalam Hatimu”.
“Melalui momen perayaan Natal ini, Ikatan Keluarga Siri Sori Serani di Kota Jayapura harus terus termotivasi untuk menghadirkan suka cita dan damai sejahtera Kristus demi terwujudnya persaudaraan di antara kita,” tandasnya.
Ny. Rattu juga menghimbau kepada seluruh anggota ikatan keluarga SSS untuk memaknai makna Natal tahun ini.
“Kita harus pahami itu dan bersyukur bahwa kita masih diberkati oleh Tuhan Yesus dan diberi nafas hidup sampai di penghujung 2017. Saat ini kita berada dalam Minggu-minggu Advent, olehnya itu, kita harus kosongkan diri dan memikirkan semua hal yang terjadi pada 2000 tahun lalu dimana Yesus lahir,” imbuhnya.
Suasana perayaan Natal Ikatan Keluarga SSS yang sederhana |
“Karena itu, mari kita renungkan sejenak, betapa besar kasih Allah atas dunia ini sehingga Dia mengaruniakan anaknya yang tunggal lahir ke dunia demi menyelamatkan kita umat manusia yang berdosa,” ajaknya.
Ny. Rattu juga mengingatkan bahwa Yesus lahir dalam kesederhanaan.
“Untuk itu, jangan kita menyambut Natal dengan berpesta pora sampai melanggar keinginan kita untuk beribadah. Tetapi tanamkan dalam hati kita betapa mahalnya kehadiran seorang Putra Natal di tengah-tengah kehidupan kita semua,” pintanya.
Ny. Rattu pun mengajak seluruh anggota ikatan keluarga SSS untuk lahirkan kasih karunia Tuhan agar betul-betul ada dan terpatri dalam kehidupan masing-masing.
“Selaku sesama basudara yang ada persekutuan kita Siri Sori Serani harus saling tolong menolong satu dengan yang lain dan wujudkan semboyan khas Tanah Maluku Ale Rasa Beta Rasa,” tukasnya.
(Vian)
from Berita Papua Natal Siri Sori Serani Hadirkan Suka Cita dan Damai Sejahtera Kristus - Berita Harian Teratas