Terkonfirmasi Covid-19 di Maluku Tembus 107 Kasus, 21 Sembuh - Berita Harian Teratas

AMBON - BERITA MALUKU. Terkonfirmasi Virus Corona (Covid-19) di Maluku terus mengalami peningkatan setiap harinya.

Minggu 17 Mei (kemarin) terjadi penambahan 23 Kasus baru sesuai hasil Swab PCR di BTKL-PP Klas II Ambon. Sehingga total terkonfirmasi Covid-19 saat ini telah menembus 107 kasus.

Hal ini disampaikam Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Maluku, Melky Lohy, pada keterangan pers di kantor Gubernur, Minggu (17/05). Turut didampinggi Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku, Kasrul Selang.

Penambahan 23 kasus baru itu, satu dari Maluku Tengah sementar menjalani perawatan di RS Masohi, yaitu kasus 85 inisial BKT laki-laki (35).

Sedangkan 22 kasus lainnya semuanya dari Kota Ambon, baik yang dirawat di RSUD Dr. M. Haulussy, Balai Diklat BPSDM, maupun LPMP.

Di RSUD Dr. M. Haulussy, Kudamati sebanyak empat kasus, yaitu kasus 86 inisial RY perempuan (23), Kasus 87 inisial TS laki-laki (68), Kasus 88 inisial ST perempuan (27), Kasus 89 inisial SS perempuan (37).

Sedangkan di Balai Diklat BPSDM 6 kasus, yaitu kasus 96 inisial ARF laki-laki (33), kasus 97 inisial RE laki-laki (29), kasus 98 inisial NL perempuan (26), Kasus 99 inisial DJS laki-laki (27), Kasus 100 inisial LDJ perempuan (56) Kasus 101 LAL laki-laki (43).

Sementara LPMP yang menjadi lokasi karantina Warga Waihaong, sebanyak 12 kasus, yaitu kasus 90 inisial LS perempuan (60), Kasus 91 inisial MT perempuaan (61), Kasus 92 inisial MS perempuan (60), Kasus 93 inisial ASJ laki-laki (35), Kasus 94 inisial FN laki-laki (50), Kasus 95 inisial H perempuan (43), Kasus 102 inisial LL laki-laki (69), Kasus 103 inisial S laki-laki (28), Kasus 104 inisial MT perempuan (46), Kasus 105 inisial HJ laki-laki (27), Kasus 106 inisial SM laki-laki (35), Kasus 107 inisial WY perempuan (33).

Untuk Pasien sembuh, kata Melky, sebanyak 4 orang, 1 orang dari masyarakat yaitu kasus 06 inisial HT, kerabat dari kasus 02. Dan tiga dari tim medis yang dirawat di RSUD Dr. M. Haulussy, yaitu kasus 26 inisial MM, kasus 27 inisial UM, kasus 28 inisial DM.
Dengan penambahan 4 kasus ini, maka pasien yang sembuh 21 orang.

Dari informasi yang diperoleh, keempat pasien yang dinyatakan sembuh, telah dipulangkan sejak sabtu 16 Mei, malam.

Sementara untuk update jumlah terkonfitmasi positif sebanyak 107 kasus, 80 orang masih dirawat, 21 orang sembuh dan 6 orang meninggal dunia.

Untuk Pasien Pengawasan (PDP) di Maluku tercatat sebanyak 23 orang. Tersebar di Ambon 14 orang, Bursel 1, Malteng 4 orang, Buru 3 orang, dan SBT 1 orang.

Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 54 orang di Maluku. Tersebar di Ambon 52, Bursel 1 orang dan SBT 1 orang.


from Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Terkonfirmasi Covid-19 di Maluku Tembus 107 Kasus, 21 Sembuh - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==