Wadanlantamal IX Hadiri Upacara Penurunan Bendera - Berita Harian Teratas

AMBON - BERITA MALUKU. Wakil Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Wadan Lantamal) IX Kolonel Marinir Said Latuconsina, S.E., M. M., M. T. Beserta Ibu hadiri upacara Penurunan bendera Merah Putih dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-75 Th. 2020. Sebagai Inspektur Upacara Wakil Gubenur Maluku Drs. Barnabas Nataniel Orno, bertempat di  Lapangan Merdeka Jl. Slamet Riyadi Kel. Uritetu Kec. Sirimau kota Ambon, Senin (17/08/2020).

Bertindak sebagai Komandan Upacara AKBP Saminata S.I.K, sebagai Perwira Upacara AKBP Harold Wison Huwae, Pembawa Baki Sdri. Anisa Sifa Fitriani sedangkan Pengerek bendera Merah Putih Sdr. Rizal Nando Anton dan Sdr. Anzel Keneth Hartono. Susunan Pasukan Upacara terdiri dari satu SSR Personel Pamen TNI/Polri, satu SSR Personel Pama TNI/Polri, satu SSR Personel TNI AD, satu SSR Personel TNI AL, satu SSR Personel TNI AU, satu SSR Personel Brimoda Maluku, satuSSR Personel ASN Provinsi dan Kota Ambon dan SST Personel Korsik Kodam XVI/Pattimura.

Turut hadir dalam Upacara Penurunan Bendera Merah Putih WaKapolda Maluku,Wadanlantamal IX Ambon, Kabinda Maluku, Kasdam XVI/Pattimura, Kadis Ops Lanud Pattimura, Kepala Kejaksaan tinggi Prov Maluku, Ketua Pengadilan Tinggi Maluku, Walikota Ambon, Kakanwil Departemen Agama Prov. Maluku, Wakil Ketua DPRD Prov. Maluku, Wakil Ketua DRD Kota Ambon, Para PJU, Asisten Kodam XVI/PTM dan Polda Maluku, Para Pimpinan SKPD Prov. Maluku dan Kota Ambon serta Toga, Tomas ,Todat Prov. Maluku dan kota Ambon. (DISPEN LANTAMAL IX)


from Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Wadanlantamal IX Hadiri Upacara Penurunan Bendera - Berita Harian Teratas
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==